Pembinaan Akhlak Siswa, MIN RL Gelar Shalat Dhuha Berjamaah

Rejang Lebong (Humas) ---- Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Rejang Lebong (RL) secara rutin melaksanakan kegiatan shalat dhuha berjamaah yang diikuti seluruh siswa dan dewan guru. Sebelum memulai shalat, siswa dibimbing dewan guru melafalkan bacaan surah pendek dan doa sehari-hari, seperti halnya pada hari ini Selasa, (23/11).

Kepala MIN 1 RL, Mufidatul Chairi, S.Ag.,M.Pd.I mengungkapkan beberapa hal dasar yang menjadi pertimbangan pelaksanaan kegiatan ini yakni agar madrasah dapat mengenalkan dan menerapkan pembiasaan dengan melaksanakan shalat sunnah, khususnya shalat sunnah dhuha berjamaah.

“Dan secara langsung kegiatan ini dapat menjadi amalan dan pahala yang tidak putus bagi yang mengajarkan dan mendidiknya. Ternyata suasana seperti ini bisa memberikan dampak positif bagi semua yang ada di lingkungan madrasah. Baik bagi dewan guru dan khususnya para siswa.” Ungkap Mufidatul Chairi.

Mufidatul menambahkan semoga melalui program ini dapat menjadi penyemangat dalam diri kita agar terus dapat menjadi insan yang berakhlak baik dan santun.

“Dengan demikian diharapkan ada semangat baru bagi para siswa untuk menghadapi kegiatan pembelajaran. Mereka lebih siap menerima ilmu yang baru. Hati dan fikiran Siswa diharapkan lebih terbuka dalam menerima perubahan. Semua itu efek dari dahsyatnya do’a-do’a yang dipanjatkan setelah shalat dhuha.” Demikian Mufidatul Chairi. (Randi)

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA