Bengkulu (Informasi dan Humas) 14/3 – Seiring akan berakhirnya proses pembelajaran 218 siswa kelas XII malaksanakan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) dan Ujian Sekolah (US) yang berlangsung selama 6 hari, ungkap Ka. MAN 2 kepahiang Drs. Mhd. Murni, M.Pd, ketika memberikan pengarahan sebelum ujian dimulai, senin 14/3.
Waka Kurikulum Mulyanto, S.Pd menyampaikan bahwa UAMBN dan US dilaksanakan secara bersamaan bertujuan untuk mengevaluasi hasil belajar siswa selama 6 semester sudah berlangsung. “ Soal UAMBN kami terima dan Kanwil Kemenag prov. Bengkulu, sedangkan soal US kami terima dari Dinas Dikpora Kab. Kepahiang,” ujar Mul.
“Ada 5 mata pelajaran UAMBN yang diujikan, yaitu Al-Quran Hadist, Akidah Akhlak, Fiqih, SKI, dan bahasa Arab. Sedangkan US ada 3 pelajaran umum, yakni bahasa Indonesia, bahasa Inggris, matematika. Serta masing-masing 3 pelajaran jurusan, yakni jurusan IPA (kimia, fisika, biologi) sedangkan jurusan IPS (sosiologi, ekonomi, geografi)” tambah Mul.
Dengan berlangsungnya UAMBN dan US Murni berharap semoga para siswa MAN 2 Kepahiang dapat menjawab soal-soal dengan benar sehingga akan memperoleh nilai yang sangat memuaskan, dan semoga para siswa diberi kesehatan selama ujian berlangsung, tidak ada hambatan apa pun hingga ujian ini berakhir. (Ernaningsih)