Bengkulu (Informasi dan Humas) 11/2- Dalam rangka untuk memenuhi maksud dari surat Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong Nomor : Kd.07.03/6/HM.00/0295/2016 Tanggal 03 Februari 2016 Perihal : Pemilihan Keluaga Sakinah Teladan Tingkat Kabupaten Rejang Lebong Tahun 2016. Maka KUA Kecamatan Curup Tengah Kabupaten Rejang Lebong telah melaksanakan seleksi di tingkat Kecamatan. Sebagai hasil akhir dari seleksi tersebut ditetapkan pasangan Bapak H. Suryono,S.Ag dan Ibu H. Suharsih,A.Md yang beralamatkan di Kelurahan Sidorejo Curup Tengah ditetapkan sebagai pasangan yang akan mewakili Kecamatan Curup Tengah dalam ajang pemilihan Keluarga Sakinah Teladan Tingkat Kabupaten Rejang Lebong Tahun 2016.
Adapun Propil dan Biodata Pasangan tersebut adalah :
I. DATA SUAMI :
- Nama : H. Suryono,S.Ag
- Tempat tanggal lahir : Wonosobo, 17 - 09- 1951
- Pekerjaan : Pensiunan PNS
- Pendidikan Terakhir : S 1
- Alamat : RT.006/RW.002 Kelurahan Sidorejo Kecamatan Curup Tengah Kab. Rejang Lebong
- Jabatan di Masyarakat sekarang : Imam Kelurahan Sidorejo
II. DATA ISTRI :
- Nama : Hj.Suharsih, A.Md
- Tempat tanggal lahir : Curup, 30 – 06- 1952
- Pekerjaan : Pensiunan PNS
- Pendidikan Terakhir : Diploma III
- Alamat : RT.006/RW.002 Kelurahan Sidorejo Kecamatan Curup Tengah
- Jabatan di Masyarakat sekarang : Sebagai Ketua MT Kaum Ibu Syahidah Masjid Syahidah Kel. Sidorejo Curup Tengah
Pasangan suami istri tersebut siap untuk menerima kunjungan Tim Penilai dari Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong. Dalam hal ini Kepala KUA Kecamatan Curup Tengtah turut membantu, mefasilitasi, dan membina untuk mematengkan kesiapan dan persiapan pasangan tersebut untuk mengikuti proses penilaian yang akan diikuti. Pihak KUA Kecamatan Curup Tengah memdo’akan mudah-mudahan pasangan tersebut dapat mengikuti proses penilaian dengan baik dan mendapatkan nilai yang terbaik.
Penulis : Supianto,S.Ag,MHI **
Redaktur: H.Nopian Gustari