Bengkulu (Informasi dan Humas) 8/4- Dalam rangka kegiatan Panen Raya yang diadakan oleh Danrem 041 Garuda Emas Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Kabupaten Bengkulu Tengah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH bersama Bupati Bengkulu Tengah H. Ferry Ramli, SH, MH bersama jajaran hadir dalam acara tersebut, Selasa 07 April 2015 pada pukul 09.00 Wib hingga selesai.
Panen raya yang dilaksanakan di Areal persawahan Padang Segaro Desa Dusun Baru II Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah dihadiri oleh SKPD Benteng, Camat Karang Tinggi dan Jajaran, Kepala Desa Dusun Baru II, tokoh masyarakat, tokoh agama dan Kapolsek, Kapolres dan pihak penyelenggara Dandrem bekerjasama dengan Dinas Pertanian Bengkulu Tengah.
Acara panen raya tersebut diawali dengan sambutan yang disampaikan oeleh pihak penyelenggara Kepala Dinas Pertanian Bengkulu Tengah yang disampaikan oleh H. Damsik, kemudian sambutan yang disampaikan oleh Komandan Kodim 041 Gamas Fajar Budiman S. Ip dan kemudian sambutan terakhir disampaikan oleh Bapak Bupati Bengkulu Tengah H. Ferry Ramli.
Dalam sambutannya Bupati Benteng mengatakan, ucapan rasa syukur yang tak terhingga atas keberhasilan yang diperoleh Kelompok Tani Desa Dusun Baru II dan petani-petani lainnya yang telah merawat sawahnya yang sebentar lagi akan melaksanakan panen raya, mudah-mudahan Kabupaten Bengkulu Tengah akan menjadi lumbung padi dan akan terwujut program pemerintah suasembada beras, ungkapnya.
Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari