Operator SIMKAH KUA Curup Timur RL Terapkan Layanan Nikah Berbasis IT

Bengkulu (Informasi dan Humas) 13/8- Setelah penunjukannya sebagai operator Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH) Kantor Urusan Agama (KUA) Curup Timur Rejang Lebong, Bulkis, S.Th.I, MHI melakukan terobosan baru dalam layanan nikah. Terobosan tersebut berupa layanan nikah berbasis information technology (IT). 

“Semua bentuk layanan nikah kita lakukan dengan teknologi informasi. Sejak pendaftaran hingga pengeluaran Buku Kutipan Akta Nikah kita lakukan dengan SIMKAH. Para catin dapat mengetahui pendaftaran nikah mereka melalui SIMKAH dan facebook. Buku nikah tidak lagi ditulis tangan atau handwriting, tetapi kita cetak menggunakan EPSON PLQ-20 ESC, sehingga tampak lebih elegan” jelas Bulkis, Kamis (13/8) di Curup Timur.  

KUA Curup Timur juga menerapkan banking service way, layanan ala perbankan. Setiap customer yang datang untuk suatu urusan dilayani dengan 5S, yaitu senyum, salam, sapa, sopan, dan santun. Warga yang bertanya akan diberikan informasi sedetail mungkin tentang Standard Operasional Prosedur (SOP) KUA. Layanan juga dilakukan secepat mungkin dengan tetap mengutamakan kepuasan. 

Terobosan baru yang dilakukan tersebut telah menuai banyak pujian dari warga dan para calon pengantin. KUA Curup Timur RL berusaha memberikan yang terbaik pada warga.

Penulis: Humas KUA/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA