Kepahiang (Humas) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang melalui Kasubbag TU Abdullah,S.Ag secara resmi membuka seluruh rangkaian kegiatan olahraga dalam rangka meriahkan perayaan Hari Amal Bakti (HAB) ke-76 Kementerian Agama Republik Indonesia di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang, Senin (13/12).
Kegiatan pembukaan yang dihadiri oleh para Kasi, Gara, Pengawas serta para peserta lomba tersebut dikemas dalam suasana penuh keakraban, kekeluargaan dan kesederhanaan namun tidak menghilangkan kesan meriah.
Dalam sambutan dan arahannya, Abdullah berharap pelaksanaan lomba ini berjalan dengan baik dan lancar sesuai rencana.
"Dengan menguncapkan bismillahirrahman nirrahim, rangkaian kegiatan hari amal bakti Kementerian Agama ke 76 saya nyatakan dibuka" ujar Kasubbag TU. Dirinya berharap bahwa peserta yang mengikuti kegiatan perlombaan HAB ini, bisa menampilkan kemampuan yang maksimal.
"Marilah kita sukseskan lomba ini sebagai rangkaian kegiatan untuk memeriahkan HAB tahun ini dengan sebaik-baiknya. Hal ini dibutuhkan kerja sama yang baik dan tentunya tetap menjaga kerukunan dan kebersamaan diantara kita," Pungkasnya.
Adapun cabang olahraga yang dipertandingkan HAB tahun ini yakni, Badminton, Tenis Meja, dan juga Domino. (yudi)