Bengkulu (Informasi dan Humas), Sabtu 14-06-2014, pukul 10. 00 Wib. Kepala MTsN 2 Marzuki, S.Pd. dalam sambutannya dalam pengumuman kelulusan menyampaikan harapan agar nanti siswa-siwi yang lulus dapat masuk ke tingkat sekolah lanjutan yang diinginkan sesuai apa yang diharapkan.
Untuk tahun 2014 tingkat kelulusan MTsN 2 mencapai 100%. kelulusan ini dapat diraih tak lepas atas partisipasi semua dewan guru yang telah benar-benar membimbing dan berjuang keras mengajar siswa siwi di MTsN 2 Kota Bengkulu ujar Marzuki.
Untuk nilai ujian tertinggi pada tahun ini diraih oleh siswa yang bernama Nengsi, dengan nilai akhir 33,30. (Fakruddin Nur, ST. & Sunardi)
Redaktur : H. Nopian Gustari