MTs N 2 Bengkulu Tengah Raih Kejuaran Daerah Kushin Ryu Karate-Do Indonesia 2019

Bengkulu (Inmas) - Sabtu 27/07/2019 Siswa MTs N 2 Bengkulu Tengah mengikuti Kejurda Karate yang diadakan di MAN Model Kota Bengkulu pada hari Sabtu dan Minggu. Dalam kesempatan ini MTs N 2 Bengkulu Tengah mengirimkan 4 peserta Putri yang didampingi langsung oleh Kepala Madrasah yaitu ibu Ningsih Fahruddin, M.Pd dan pelatih karate MTs N 2 Bengkulu Tengah yaitu Clara Audia dan Firman.

‘’Sudah menjelang jam 10 malam acara belum juga bubar dari jam 7:30 WIB, luar biasa membutuhkan fisik yang kuat, dan Alhamdulillah hasil tidak menghianati usaha, setelah tadi malam pulang jam 12:30 WIB sampai dirumah, hari ini anak-anak semua memboyong  piala  juara II dan III Festival KKI dan juara II dan III TOURNAMEN KKI. Semoga kedepan anak-anak bisa semakin sukses lagi “ ungkap Ningsih Fahruddin, M.Pd.

Semoga kedepannya siswa-siswi MTs N 2 Bengkulu Tengah bisa terus mengembangkan bakat-bakat mereka dan bisa berprestasi di bidang-bidang lainnya. Teruslah berusaha untuk menjadi yang terbaik diantara yang baik, karena semua yang dilakukan membutuhkan proses yang harus dilalui untuk bisa mencapai titik kesuksesan. Percayalah bahwa hasil tidak akan menghianati usaha. (winda sari)



TERKAIT

Wilayah LAINNYA