Bengkulu (Informasi dan Humas) 12/12- Dalam Pelaksanaan Gebyar peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah yang ke-69 yang diadakan oleh Madrasah Ibtidaiyyah Negeri Pondok Kubang yang dilksanakan di lokasi MIN Desa Pondok Kubang Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah, MIN Pondok Kelapa Benteng siap merebut juara pada cabang Futsal dan Puisi.
Untuk mendapatkan juara pada dua cabang ini tentulah bukan perkara yang mudah, hal ini disebapkan oleh banyaknya peserta yang mengikuti pada kedua cabang ini pesertanya merupakan perwakilan dari seluruh MI baik Negeri maupun Suwasat yang ada di seluruh Kebupaten Bengkulu Tengah dan semua hebat-hebat, itu dikatakan oleh Kepala MIN Pondok Kelapa Izhar, S. Pd ketika dikonfirmasi dalam pelaksanaan pembukaan Gebyar MIN Pondok Kubang Kamis 11 Desember 2014 pada pukul 09.30 Wib.
Walaupun demikian tidak menyurutkan semangat juang siswa pada Madrasah tersebut untuk merebut juara tersebut, tentunya sudah melakukan persiapan dan latihan latihan yang matang yang dilakukan jauh-jauh hari sebelum pelaksanaan perlombaan ini, toh walaupun natinya tidak mendapat gelar juara, suda barang tentu akan menerima dengan lapang dada dan akan lebih banyak berlatih lagi dengan harapan gelar juara pada perlombaan-perlombaan mendatang, tambah Izhar.
Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari