Lebong Humas --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong Arief Azizi, S.Ag.,M.H menyatakan, 43 Calon Jemaah Haji dari Kabupaten Lebong siap diberangkatkan pada musim haji tahun 1443 H / 2022 M. 43 CJH tersebut, rinciannya, 28 laki-laki dan 15 orang perempuan.
Hal ini diungkapkan Arief ketika menghadiri undangan persiapan pelaksanaan keberangkatan jamaah ibadah haji tahun 1443 H / 2022 M di Pemda Provinsi Bengkulu. Senin (30/05/2022).
‘’CJH yang berasal dari Kabupaten Lebong masuk dalam Kloter 6. Insyallah akan berangkatkan pada 8 juni 2022 ini. Dan alhamdulilah telah menyelesaikan persiapan pemberangkatan CJH, mulai dari kelengkapan dokumen hingga menyiapkan armada transportasi yang akan memberangkatkan CJH,” ungkap Arief
Menurut Arief, berdasarkan arahan Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, pihaknya diminta mengedukasi jemaah haji untuk mengikuti sesuai dengan ketentuan dan jadwal yang telah ditetapkan.
‘’Kita berharap pelaksanaan ini akan berjalan dengan lancar dan jamaah haji dapat pulang ke tanah air dengan sehat dan selamat," tutup arief
Sementara itu dikesempatan yang sama, Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Dr. H. Zahdi Taher, M.HI mengingatkan kepada CJH agar dapat mentaati jadwal yang telah ditetapkan, sehingga proses keberangkatan calon jamaah haji ini berjalan lancar.
‘’Karenanya butuh koordinasi, komunikasi antar lini. Sehingga dari persiapan hingga pemberangkatan berjalan dengan baik,’’ demikian Zahdi.