Mantapkan Persiapan Puncak Haji, Kloter 7 Padang Pembinaan

Bengkulu (Humas)-Kloter 7 Embarkasi Padang asal Kota Bengkulu,Kabupaten Lebong dan Kabupaten Bengkulu Tengah yang telah menyelesaikan rangkaian umroh wajib menerima pembinaan dari Pembimbing Ibadah H.Rahman Umar. Pembinaan Jamaah Calon Haji (JCH)kloter 7 yang dilaksanakan di Mushola Hotel Ataisyir (Selasa,13/6) dilaksanakan dengan tujuan memantapkan persiapan puncak haji di Armunza (Arafah,Muzdalifah dan MIna) pada 9,10 dan 11 Zulhijjah mendatang.   

Disampaikan oleh H.Rahman Umar pembinaan ini sangat penting untuk memberikan pemahaman pada JCH mengenai apa saja yang perlu dilakukan menjelang puncak haji.Beberapa poin penting yang disampaikan oleh H.Rahman Umar antara lain agar JCH lansia tidak memaksakan diri untuk melaksanakan sholat di Masjidil Haram,cukup melaksanakan sholat dihotel untuk menghindari kelelahan dan resiko lain bagi lansia. Dianjurkan pula kepada JCH yang mengalami gangguan kesehatan untuk segera melapor ke posko kesehatan yang terletak di lantai 8 Hotel Ataisyir.

Selain menyampaikan poin-poin penting mengenai persiapan puncak haji, pertemuan dengan JCH ini juga dimanfaatkan untuk mengevaluasi kegiatan umroh wajib dan menyatakan akan memfasilitasi JCH layanan bagi lansia yang belum melaksankan tawaf. Diharapkan usai dilaksanakannya pembinaan ini kendala yang mungkin dihadapi oleh JCH akan dapat diminimalisir. 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA