MAN Lebong Adakan Upacara Peringati Sumpah Pemuda

Bengkulu (Informasi dan Humas) 3/11- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Lebong mengadakan upacara menyambut peringatan sumpah pemuda pada Rabu, 28 Oktober 2015 di lapangan MAN Lebong. Upacara tersebut diikuti oleh seluruh siswa dan dewan guru MAN Lebong.

Kepala MAN Lebong, Aji Agus Salim M.Pd bertindak sebagai Pembina upacara. Dalam pidatonya ia menyampaikan bahwa pemuda-pemudi MAN Lebong diharapakan dapat meneruskan perjuangan para pejuang terdahulu dalam membela bangsa Indonesia, dan benar-benar dapat mengamalkan ketiga isi ikrar sumpah pemuda. 

Disela-sela pidatonya, Aji memberikan tantangan bagi siswa-siswi untuk menjawab pertanyaan seputar sumpah pemuda, dan memberikan reward bagi siswa yang mampu menjawab pertanyaan tersebut.

“Bapak berharap agar para pemuda, khususnya pemuda-pemudi MAN Lebong mampu melanjutkan perjuangan dan juga mengisinya dengan hal-hal positif yang bermanfaat”, demikian disampaikan Aji pada akhir pidatonya.

Penulis : Diah Pitaloka, S.Pd **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA