MAN Ketahun Tingkatkan Kedisiplinan Siswa dengan Apel Pagi

Bengkulu (Informasi & Humas) – Dalam upaya peningkatan disiplin siswa banyak upaya yang telah dilakukan. Beberapa metode pun banyak diterapkan agar siswa mampu disiplin baik dalam lingkungan sekolah maupun di lingkungan luar. Salah satunya dengan melakukan apel pagi.

Kepala MAN Ketahun, Abu Bakar, M.Pd ditemui di ruang kerjanya, Selasa, (22/9) mengatakan bahwa pelaksanaan aple pagi yang dilakukan setiap pagi sebelum jam pelajaran pertama dimulai.

Pelaksanaan apel pagi ini sudah berlangsung sejak beberapa tahun terakhir yang diikuti oleh seluruh dewan guru dan seluruh siswa-siswi MAN Ketahun.

Kegiatan apel pagi ini sendiri dilaksanakan dengan tujuan untuk melatih kedisiplinan baik itu guru maupun siswa-siswi.

“Mudah-mudahan dengan melaksanakan apel pagi secara rutin ini, bisa menanamkan kedisiplinan” terang Abu Bakar. (ab)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA