KPN Curup Gelar Layanan Mobile di Kantor Kemenag Lebong

Lebong (Inmas), Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara  Curup menggelar layanan Mobile di Kantor  Kemenag Lebong pada hari Selasa (08/05).

Dikatakan Kepala Kantor Kemenag Lebong Hamdani pelayanan mobile KPPN hadir untuk memenuhi kebutuhan stakeholders yang membutuhkan kedekatan dan kemudahan dalam pelayanan, seperti pengajuan SPM, pemindaian konfirmasi surat setoran dan lain-lain.

“Terobosan dan inovasi ini ditujukan untuk memangkas akses birokrasi dan memberikan kemudahan bagi stakeholder yang membutuhkan pelayanan mobile. Pelayanan mobile KPPN ini dioperasikan di lokasi-lokasi strategis di wilayah KPPN induk, seperti hari ini pelayanan untuk daerah Kabupaten Lebong dan besok Rabu 09 Mei berdasarkan surat KPN Curup akan dilaksanakn di daerah Kabupaten Kepahiang,” jelas Hamdani.

Menurutnya program jemput bola KPPN tersebut sangat dibutuhkan oleh satker-satker yang memerlukan layanan seperti penerimaan SPM beserta dokumen pendukung, pengajuan SPM secara substantif dan formal, pemindaian konfirmasi surat setoran dan pelayanan CSO. (Bibin)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA