Ketua DW KUA Selupu Rejang Motivasi Santri Panti

Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/2- Bertempat di panti asuhan Hidayatulloh Desa Kampung Baru, pada Jum'at, 13/02/2015. Ketua Darma Wanita ( DW ) KUA Kec. Selupu Rejang, Mulya Ningsih Mintarno, SHI. MHI. memberikan motifasi kepada santri Putri.

Kegiatan ini dalam rangka kunjungan dan pengajian akbar di panti dan sekaligus Pondok Pesantren Hidayatulloh.

Dalam arahanya Ketua DW mengajak agar para santri jangan berkecil hati karena tidak memiliki sanak famili.

"Ikatan nasab akan mudah sekali hilang yakni ketika saudara nasab kita sudah meninggalkan kita, ikatan persaudaraan sesama muslimlah yang sangat kuat yang akan kita bawa sampai yaumil kiyamah" urai Mulya 

Bergembiralah dengan lingkungan panti dan keluarga dalam pesantren, karena dengan lingkungan ini nilai-nilai keislaman akan lebih mudah diaplikasikan.

Kunjungan ke Panti dan Pesantren ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh DW. KUA Kecamatan Selupu Rejang.

Penulis: Humas KUA/c **
Reaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA