Kepala KUA Arga Makmur Hadiri kegiatan Isro’ dan Mi’roj

Bengkulu (Informasi & Humas) - Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Arga makmur, Hamid Muhakam,M.HI pada hari Selasa,18/05/16 menghadiri acara Isro’ dan Mi’roj yang diselenggarakan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara.

Pada Pelaksanaan kegiatan Isro’ dan Mi’roj ini dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara. Dan pada kegiatan ini dihadiri oleh kepala kantor Kemenag Bengkulu Utara, Drs.H.Bustasar.MS,M.Pd melalui Ka.Subbag TU, Samsir Alamsa,M.Ag, kepala Seksi pendidikan Diniah dan Pondok Pesantren, Drs.Kahfi UR, Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah,Drs.H.Tirta Winata dan seluruh pegawai jajaran Kementerian Agama turut mengikuti pelaksanaan acara Isro’ dan Mi’roj ini.

Dikatakan Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Arga makmur, Hamid Muhakam,M.HI, dengan adanya pelaksanaan kegiatan ini kita semua bisa menjalin tali silaturahim sesama pegawai menjadi lebih akrab dan dibalik itu kita akan mendapatkan siraman rohani dari bapak Ustad Suhatri Sukur,SH nantinya, ungkap Hamid”.

Terakhir, Hamid mengatakan mudah-mudahan dengan adanya pelaksanaan kegiatan Isro’ dan Mi’roj ini kita bisa mengetahui sejarah akan perjuanagan Nabi Muhammad SAW didalam menegakkan Shalat 5 waktu pada zaman Nabi, dan mudah-mudahan kita bisa memetik ilmu yang didapat dari bapak Suhatri Sukur selaku penceramah Isro’ dan Mi’roj ini, pungkas Hamid”. (hm)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA