Kepala Kemenag Rejang Lebong Rotasi 3 Pejabat, Ini Rinciannya

Rejang Lebong (Inmas) --- Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Rejang Lebong (RL) Drs. H. Lapulangi, MM merotasi 2 Pejabat Eselon IV dan 1 Kepala Madrasah Tsanawiyah. Dia melantik 3 pejabat tersebut di aula Kantor Kemenag RL, Jalan S. Sukowati, Senin (07/01/2018).

Lapulangi menyebutkan, perombakan pejabat ini dilakukan demi meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Adapun 3 pejabat yang dilantik pada hari ini yaitu:

  1. Mantan Pengawas Madya Kantor Kemenag RL Drs. H. Abdul Munir, M.Pd dilantik sebagai Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kemenag RL.
  2. Mantan Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 RL Darwin, S.Ag dilantik sebagai Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag RL.
  3. Mantan Guru Madya MIS Guppi No. 12 Lubuk Kembang RL Ekos Susilo, M.Pd dilantik sebagai Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 RL.

Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Bengkulu, Drs. H. Bustasar MS, M.Pd yang turut menyaksikan pelantikan di atas memberikan pembinaan sekaligus arahan kepada ASN dan Pejabat yang baru saja dilantik. Dalam arahannya, Bustasar mengucapkan selamat pada pejabat yang dilantik. Dia juga menyampaikan terimakasih yang mendalam kepada pejabat yang telah melaksanakan amanah dengan baik.

Bustasar menambahkan bahwa sudah sepantasnya para ASN untuk terus bersyukur pada Allah SWT. Rasa syukur tersebut dapat ditunjukkan dengan kinerja yang baik serta disiplin yang tinggi. (Bulkis)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA