Kepala Kemenag Hadiri Rapat Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK)

Bengkulu (Inmas), Kepala Kantor kementerian Agama Kabupaten Mukomuko menghadiri Rapat koordinasi Forum pembaruan Kebangsaan  (FPK) kabupaten Mukomuko yang diadakan di ruang Wakil Bupati Kabupaten Mukomuko. Acara ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Mukomuko, Ketua FPK, Wakil, dan seluruh kepala instansi pemerintahan kabupaten Mukomuko

Rapat ini membahas tentang program-program yang akan dilaksanakan oleh FPK dan membahas masalah kerukunan hidup beragama dan berbangsa terutama dikabupaten Mukomuko, hal ini dilakukan berdasarkan banyaknya permasalahan-permasalahan yang ada dikabupaten Mukomuko. Salah satunya dengan adanya beberapa kelompok yang anti pancasila, sehingga ada kesenjangan pada masyarakat dalam menjalankan kehidupan berbangsa.

Ketua FPK Kabupaten Mukomuko H. Bismarifni. BI, SH mengatakan bahwa permasalahan yang ada di Kabupaten Mukomuko harus secara bersama kita cari solusinya, Ia menyampaikan bahwa masyarakat di Kabupaten Mukomuko terdiri dari berbagai macam suku, ras dan Agama, dan semua harus berpegang teguh kepada pancasila sebagai idiologi negara.

Selain itu FPK juga akan melakukan sosialisasi kesetiap sekolah dalam memberikan pemahaman  kepada para siswa tentang pancasila karena dengan cara ini kita dapat menanamkan pancasila kepada generasi muda.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko Drs. H. Ajamalus, MH mengatakan bahwa pertemuan seperti ini sangat penting dilaksanakan, karena menyangkut kehidupan beragama, berbangsa dan bernegara, semoga dengan pertemuan ini dapat menemukan titik terang dalam menyelesaikan permasalahan di Mukomuko. (Humas KanKemenag Mukomuko)

Redaktur : H. Rolly Gunawan


TERKAIT

Wilayah LAINNYA