Kepala Kantor Kemenag BS Dampingi 3 Kafilah BS Ke Kaltara

Bengkulu (Inmas), Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Selatan H.Arsan S Ibrahim, M.HI berkesempatan mendampingi 3 Kafilah Bengkulu Selatan pada ajang Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat Nasional yang berlangsung di Tarakan Provinsi Kalimantan Utara.

Keberangkatan bersama Kontingen Bengkulu pada Kamis (13/7). Tiga  Kafilah  Bengkulu Selatan yang berhasil menuju ke tingkat Nasional tersebut antara lain Irwan.M.Ag cabang tilawah dewasa, Ulfa Putri Rahayu cabang tilawah anak-anak dan Qurrata Ayuni cabang hifdzil 20 Juz.

Untuk cabang Tilawah dewasa telah tampil pada 17 Juli, cabang tilawah anak-anak pada 16 Juli, dan untuk Hifdzil telah tampil pada 19 Juli lalu. Melalui sambungan telepon Irwan menyampaikan informasi untuk pengumuman pemenang sekaligus penutupan STQ direncanakan akan berlangsung pada Jumat 21 Juli mendatang.

Berkaitan dengan hal ini H. Arsan berharap agar masyarakat Bengkulu Selatan dapat mendoakan untuk hasil yang sesuai harapan dan keselamatan kontingen Bengkulu hingga kepulangan nanti.

“Harapan kita hasilnya nanti dapat sesuai dengan harapan, mohon doa dari semua masyarakat Bengkulu Selatan “ ungkap H.Arsan. (Dina)

Redaktur : H. Rolly Gunawan


TERKAIT

Wilayah LAINNYA