Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko Gelar Seleksi Petugas Jamaah Haji

Bengkulu (Informasi & Humas) – Mukomuko 01/04/2015 – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko melalui Seksi Peny. Haji dan Umrah mengadakan seleksi Petugas Jamaah Haji, berdasarkan Surat Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Bengkulu No. Kw.07/2/Hj.00/01264/2015 tentang pelaksanaan tes Petugas Jamaah Haji, tes Seleksi ini diadakan di Aula Sakinah Kantor Kementerian Agama Kab. Mukomuko, Rabu (01/04/2015).   

Tes petugas jamaah Haji ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Mukomuko Drs. H. Zainal Abidin, MH pada pukul 09.00 wib. Pembukaan tes petugas jamaah Haji ini dihadiri oleh Pengawas dari Kantor Wilayah dan di ikuti oleh 9 (sembilan) peseta masing-masing PPIH ( Panitia Penyelenggara Ibadah Haji) diikuti oleh 7 orang peserta sedangkan TPIH ( Tim Pemandu Ibadah Haji) diikuti oleh 2 orang peserta. Dalam pembukaannya zainal mengatakan bahwa tes kali ini akan menentukan perwakilan Kemenag Mukomuko ketingkat propinsi.   

Dengan diadakanya tes petugas jamaah Haji ini diharapakan memberikan kepercayaan masyarakat, karena dengan mengadakan tes akan terliahat transpasansi dan profesionalisme calon petugas. Selain untuk itu, dengan adanya tes petugas jamaah Haji ini diharapkan memberikan ilmu baru terlebih kepada peserta tes. Dari dua ketegori petugas jamaah Haji yang diikuti oleh 9 peserta hanya ada 2 petugas yang dipilih.   

Keberangkatan petugas Jamaah Haji dari kedua ketegori akan berbeda, jika petugas TPHI akan keberangkatanya bersama jamaah dan pulang bersama jamaah, sedangkan petugas PPIH berangkat lebih awal dan pulang lebih akhir dan tidak berbarengan dengan jamaah karena petugas PPIH adalah panitia penyelengaara, sehingga semua administrasi berkaitan dengan jamaah Haji petugas inilah yang akan menyelesaikan. (ma)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA