Kemenag Sambut Hangat PJS Bupati Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan (Inmas)- Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) H.Arsan S Ibrahim,M.HI, sambut hangat Pjs.Bupati Bengkulu Selatan Isnan Fajridi, saat berkunjung Ke Kemenag Bengkulu Selatan  pada Kamis, (3/12).

Ka. Kemenag H. Arsan merasa tersanjung dan mengucapkan terima kasih pada Pjs. Bupati Isnan Fajri ditengah kesibukannya menyempatkan diri berkunjung ke Kantor Kemenag BS. Dalam kunjungan tersebut Ka. Kemenag selalu mengingatkan terkhusus kepada seluruh pegawai Kemenag Bengkulu Selatan untuk selalu mengikuti protokol kesehatan dan menerapkan hidup sehat agar terhindar dari penyebaran covid-19.

”Terima kasih pada Pjs. Bupati Isnan Fajri ditengah kesibukannya menyempatkan diri berkunjung ke Kantor Kemenag Bengkulu Selatan, ini adalah yang ke 3 kalinya Beliau mengunjungi Kemenag BS” Ungkap H. Arsan.

Dalam kunjungan tersebut Isnan Fajri menyampaikan terima kasih atas sambutan yang diberikan, “ Kami meminta kepada jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Kemenag Bengkulu Selatan untuk selalu mensosialisasikan tentang protokol kesehatan, karena Jajaran Instansi Kemenag langsung berbaur di tengah Masyarakat, saat ini Bengkulu Selatan akan menghadapi Pilkada maka dari itu agar selalu berpartisipasi untuk menyukseskan pilkada ini, dengan tetap menjaga netralitas” ungkap Isnan Fajri.  

Ka. Kemenag berharap setelah dilakukan kunjungan Pjs. Bupati Bengkulu Selatan, akan meningkatkan semangat untuk Kementerian Agama bersama Pemerintah Daerah untuk selalu bersinergi membangun Bengkulu Selatan lebih baik. (Faisal)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA