Kota Bengkulu (Inmas)-Bertempat di Aula Hidayah Kantor Walikota Bengkulu, hari Selasa tanggal 11 Februari 2020 kemarin, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, yang diwakili oleh Kepala Seksi PAI, Dr.Fahrurrazi,M.Si telah mengikuti pelaksanaan rapat persiapan ulang tahun Kota Bengkulu ke-301 yang akan digelar pada tanggal 17 Maret 2020 mendatang.
Disampaikan Dr.Fahrurrazi,M.Si bahwa dalam bahasan rapat tersebut ada 21 kegiatan yang akan diadakan yang mengusung tema "Dengan semangat Hari Jadi Ke-301 Kota Bengkulu Kita Wujudkan Masyarakat Relegius dan Bahagia". Dimana, akan ada 4 agenda bagi Kemenag Kota Bengkulu untuk ikut berpartisipasi secara langsung, yaitu :
- Upacara Hari Jadi
- Makan Berkah dan Tausyiah yang akan di isi oleh Ustad Deri Sulaiman dan Ustad. Haikal/Babe.
- Gerakan Hafal Hadis 58 ribu siswa/siswi
- Seleksi Turnamen Panahan Antar Risma.
Dari agenda hasil rapat tersebut, maka Bapak Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Drs.H.Tasri, MA. langsung menginstruksikan bahwa kita akan ikut dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Drs. H. Tasri, MA. pada kesempatan ini juga memberikan arahan bahwa:
- Untuk gerakan Hafal Hadist, 58 ribu siswa/i ditunjuk oleh Kasi Penmad dan Kasi PAI yang akan ikut kepanitian induk (dengan koordinator Diknas Kota dan wakil koordinator Kemenag Kota Bengkulu)
- Untuk Turnamen Panahan Risma, dikepanitian induk ditunjuk Kasi Bimas (dengan kordinator Dispora dan wakil koordinator Kemenag Kota Bengkulu). (Fahrurrazi/Popi)