Kaur (Inmas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur H. Sipuan, Sag, MM akan memberikan reward kepada kafilah yang berhasil memperoleh juara I pada MTQ ke 33 Tingkat Provinsi Bengkulu, yang dilaksanakan pada 27 – 31 Oktober 2017 di Kabupaten Lebong.
Reward yang akan diberikan Kepala Kemenag Kaur sebagai bentuk apresiasi atas prestasi yang berhasil ditorehkan masing-masing kafilah di cabang masing-masing.
“Atas nama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur, saya menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan kepada pelatih, pendamping, ofisial, dan kepada semua kafilah khususnya pemenang pada cabang yang dilombakan. Sebagai bentuk apresiasi kami akan siapkan reward” kata Kepala Kemenag Kaur H. Sipuan ,diruang kerjanya Jum`at (3/11).
H. Sipuan mengatakan, bonus / reward yang diberikannya sebagai bentuk ucapan terima kasih, apresiasi dan penghargaan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur atas perjuangan dan usaha para kafilah yang telah berupaya tampil semaksimal mungkin pada MTQ ke 33 tingkat Provinsi Bengkulu.
“Kepada seluruh kafilah baik yang telah meraih juara maupun yang belum, teruslah berupaya dan berusaha serta terus berlatih untuk meningkatkan kemampuannya” pungkasnya. (Puji**)