Bengkulu (Informasi dan Humas) 2/6- Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (KESBANG POL), Kabupaten Bengkulu Tengah, Selasa kemaren 31/05 lebih kurang pukul 09.30 Wib, bertempat di Aula Lestoran Riung Gunung Desa Nakau Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah, mengadakan Dialog Publik Pakem.
Dalam acara tersebut dihadiri oleh Tokoh Agama, pengurus Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bengkulu Tengah, Tokoh Masyarakat dan Pejabat Pemerintahan terkait, seperti Kepolisian yang dihadiri oleh Kepala Kapolsek Kembang Seri, Pamong TNI dari Kodim.
Dalam acara yang digelar selama satu hari penuh tersebut, hadir pula Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH, yang didampingi olek Kepala Kesbangpol Benteng Yanche Yohanes, S. Ip. Dalam acara tersebut Kepala Kemenag Benteng meberikan materi dan sekaligus pembicara.
Dalam acara tersebut, Kepala Kemenag Benteng menyampaikan tema, “Peran Pemerintah dalam mewujudkan toleransi antar umat beragama, demi kesinambungan peembanggunan dalam mewujudkan kesatuan dan persatuan bangsa. Dikatakan oleh Ajamalus ada beberapa hal yang dapat dilakukan dalam mewujudkan tolerasi antar umat beragama tersebut misalanya, saling menghormati, saling menghargai dan saling menjaga. tutupnya.
Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari