Kemenag Benteng Lakukan Penilaian Masjid Teladan

Penilaian masjid Teladan merupakan salah satu program Kementerian Agama secara berjenjang, mulai tingkat Kecamatan, Kabupaten sampai Tingkat Provinsi. Program ini bertujuan untuk memberikan reword atau penghargaan kepada pengurus dan jamaah yang telah berusaha memakmurkan masjid. Disamping itu penilaian ini juga bertujuan untuk meningkatkan fungsi masjid sebagai tempat ibadah umat Islam, sebagai tempat pembinaan dan peningkatan ekonomi umat melalui koperasi masjid serta pemberdayaan zakat, infaq dan shadaqah. Hal ini disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) Drs. H. Ajamalus, MH dalam sambutannya pada acara penilaian masjid Teladan Tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2013 di masjid Jamik Al Mukhlisin desa Kembang Seri Kecamatan Talang Empat Kabupaten Benteng (Rabu,26/6/2013). Lebih lanjut Kepala Kemenag Benteng memaparkan kepada Tim Penilai masjid teladan tingkat Provinsi Bengkulu, bahwa kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh pengurus dan masyarakat desa Kembang Seri dalam memakmurkan masjid Al Mukhlisin ini adalah menjaga kegiatan ibadah umat Islam terutama shalat fardhu lima waktu, pengajian majelis taklim, pengajian Taman Pendidikan Al Qur’an (TPQ), pengajian Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA), kegiatan memperingati Hari Besar Islam (PHBI), pengumpulan dan pendistribusian zakat, infaq dan shadaqah, Menghidupkan koperasi masjid melalui pengurus dan anggota majelis taklim sebagai upaya meningkatkan ekonomi jamaah serta pusat kegiatan manasik haji bagi calon jamaah haji Kabupaten Benteng. Hadir dalam acara tersebut, yaitu Kepala Bagian Kesra Setdakab Benteng mewakili Bupati Benteng, unsur Tripika Kecamatan Talang Empat, tokoh agama, tokoh masyarakat, anggota majelis taklim, santri TPQ dan MDA serta masyarakat umum lainnya. Kabag Kesra yang mewakili Bupati Benteng dalam sambutannya, mengharapkan agar masjid betul-betul dapat dijadikan sebagai tempat kegiatan keagamaan dalam meningkatkan famahaman dan pengamalan ajaran agama Islam dalam upaya meningkatkan Iman dan Takwa kepada Allah swt. Kepada Tim penilai dari Provinsi Bengkulu, Kabag Kesra mengharapkan agar masjid Al Mukhlisin ini ditetapkan sebagai juara tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2013 ini, mengingat masjid ini telah memenuhi persyaratan sebagai masjid teladan tingkat Provinsi Bengkulu dan pengurus telah menunjukkan kiprahnya dalam upaya memakmurkan masjid dengan berbagai kegiatan keagamaan secara rutin. Kepala Bidang Urais dan Pembinaan Syari’ah selaku Ketua Tim Penilai masjid Teladan tingkat Provinsi Bengkulu Drs. Herman Yatim dalam sambutannya mengagumi atas prestasi dan kegiatan serta respon pemerintah Benteng, jamaah dan masyarakat atas pelaksanaan kegiatan ini. Kami sudah melaksanakan penilaian di 6 Kabupaten, dan masjid Jamik Al Mukhlisin Benteng ini merupakan yang ke-7 dalam penilaian tahun ini. Secara jujur kami nyatakan bahwa persiapan dan kondisi masjid inilah yang paling mempunyai nilai lebih dibandingkan dengan 6 Kabupaten lainnya yang telah kami kunjungi. Kami yakin pengurus dan jamaah masjid Al Mukhlisin ini dengan didukung oleh jajaran Kemenag dan Pemda Benteng dapat meningkatkan kegiatan-kegiatan keagamaan dan sosial lainya di masjid ini serta dapat mempertahankan kemakmuran masjid dimasa yang akan datang. Diharapkan melalui kegiatan keagamaan dan sosial di masjid, kita dapat memperkokoh ukhwah Islamiyah, menjaga persatuan dan kesatuan umat dalam membangun bangsa ini, khususnya membangun Kabupaten Benteng kedepan yang lebih baik dan maju demi terwujudnya kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat dibawah redha Allah swt. Penulis : Sutriman Editor : H.Nopian Gustari

TERKAIT

Wilayah LAINNYA