Kemenag Bengkulu Selatan Adakan Pembinaan Kepala Dan Guru Madin

Bengkulu (Informasi dan Humas), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan beberapa waktu lalu mengadakan pembinaan bagi Kepala dan Guru pada Madrasah Diniyah Awaliyah. Kegiatan diikuti oleh 40 orang peserta yang dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Bengkulu Selatan.

Pembukaan acara yang dimulai pada pukul 08.30 WIB dihadiri dan dibuka secara langsung oleh Ka.Kan Kemenag Drs.H.Yasaroh Maksum.M.HI yang didampingi oleh Ka.Sub.Bag TU Drs.H.Jasman.M.HI dan Kasi Diniyah dan pondok Pesantren Drs.Midi Saherman.M.HI.

Dalam arahan singkat yang disampaikan oleh Ka.Kan Kemenag mengharapkan agar peserta dapat memanfaatkan pembinaan rutin tahunan ini sebagai sarana untuk menambah ilmu guna pengembangan MDA kedepan, baik pengembangan metode mengajar ataupun pengembangan kurikulum.

“Saya harapkan usai pembinaan ini peserta dapat memperoleh oleh-oleh untuk pengembangan MDA kita yang ada di kabupaten Bengkulu Selatan, artinya bapak ibu dapat benar-benar menyimak apa yang telah pemateri kita sampaikan “ Ungkap H.Yasaroh.

Selain itu Ka.Kan Kemenag juga berharap kedepan MDA yang ada di Kabupaten Bengkulu Selatan bukan hanya berada disetiap desa tapi lebih dari itu lulusan MDA juga dapat membaca Al-Quran dengan benar dan mendapatkan pengetahuan keislaman. (Dina)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA