Seluma (Inmas)--– Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma melalui Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Yulian Ansori, SE menghadiri acara yang diselenggarakan oleh Kepolisian Negara Repuplik Indonesia Daera Bengkulu Resor Seluma yaitu Upacara Gelar Pasukan dalam rangka Ops mantap Brata Nala 2018 dan tentang pengamanan pemilu 2019 yang bertempat di lapangan mapolres seluma, Rabu (19/9).
Usai acara Kepala Subbagian Tata Usaha menyampaikan kegiatan itu di hadiri oleh Wakil Bupati Seluma Drs. H. Suparto, M.SI dan Unsur FKPD yang bertindak selaku inspektur upacara langsung Kapolres Seluma, acara itu berlangsung khidmad dan tepat waktu. Ujar Yulian.
"Demi terjalin kerjasama yang baik dan secara bersama untuk mensukseskan Pemilihan Umum 2019 kita perkuat kerjasama antar instansi baik vertical maupun daerah." Tegas Ka.Subbag TU.
Yulian menambahkan tentang kegiatan yang dia ikuti pagi menjelang siang tadi setelah kegiatan upacara selesai acara dilanjutkan dengan Deklarasi Damai Pemilu 2019 di gedung aula Mapolres Seluma yang dihadiri juga oleh semua tamu undangan termasuk Wakil Bupati Seluma setelah itu acara di lanjutkan dengan foto bersama dan semua undangan mendeklarasikan pemilu damai 2019. Tutupnya.
(mb)