Kantor Kemenag Kota Bengkulu Adakan Orientasi Guru Madin

 Bengkulu (Informasi dan Humas), Madrasah Diniyah (Madin) saat ini telah mengalami perkembangan yang cukup baik meskipun keberadaannya merupakan pendidikan keagamaan non formal. Tetapi prinsip pengelolaan dan proses pembelajaran yang dikembangkan didalamnya tetap mengacu pada Sistem Pendidikan nasional. Terkait hal ini, sumber daya pendidik dan tenaga kependidikan harus terus ditingkatkan. Untuk itulah, maka Kantor Kemenag Kota Bengkulu, melalui Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren telah melaksanakan Orientasi Guru Madin Tahun 2016.

Kegiatan ini dilaksanakan selama satu hari pada hari Minggu tanggal 24 April 2016. Bertempat di Ruang Aula Serbaguna Kantor Kemenag Kota Bengkulu. Diikuti oleh 50 orang peserta yang merupakan Guru Madin yang terdaftar di Kantor Kemenag Kota Bengkulu.

Kegiatan ini mengusung tema “Dengan Orientasi Guru Madrasah Diniyah Kita Tingkatkan Kompetensi Guru Secara Proporsional dan Profesional”. Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Drs. H. Mukhlisuddin, SH.MA yang juga memberikan materi tentang Kebijakan Pemerintah tentang Standar Proses Pendidikan MDT menurut Keputusan Dirjen Pendis  No. 3213 Tahun 2013.

Dalam sambutannya, Kepala Kemenag Kota Bengkulu, Drs. H. Mukhlisuddin, SH.MA. menyampaikan harapannya agar seluruh peserta mengikuti kegiatan pembinaan ini dengan sebaik-baiknya. Sehingga dapat menjadi guru Madin yang professional dan proporsional. (Popi)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA