KanKemenag Kepahiang Lakukakan Perawatan Iventaris Kantor

Bengkulu (Informasi dan Humas) 27/2-  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. H. Paimat. M.HI menginstruksikan pegawainya untuk menjaga dan merawat iventaris kantor dengan sebaik – baiknya.

Salah satu contoh, rabu 24/02 kemarin, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. H. Paimat. M.HI mengawasi stafnya yang sedang melakukan perawatan iventaris peralatan siskohat untuk pelayaan haji dan umroh.

Paimat mengatakan sebagai Abdi Negara sudah tentu diwajibkan menjaga dan memelihara Barang Milik Negara (BMN) ditempat berkerja, karena dengan cara melakukan perawatan dan pemeliharaan tersebut iventaris sebuah kantor dapat dipergunakan dengan baik dalam waktu yang panjang, jangan hanya bisa selalu mengajukan ke Pemerintah untuk pengadaan iventaris saja namun harus dapat dijaga dengan baik. Dan di DIPA kan sudah ada anggaran untuk pemeliharaan iventaris, itu juga harus dilaksanakan dengan benar, ujar beliau.

Penulis: Deden/C Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA