Bengkulu (Inmas)- Bertempat di Kantor urusan agama Kecamatan seberang musi.Ka.KUA Kec.seberang musi Hevar Viton.S.Ag. dengan memberikan pengajian sekaligus siraman rohani kepada seluruh pegawai. Pada kesempatan tersebut beliau menegaskan bahwa walaupun dalam keadaan puasa kedisiplinan harus tetap dijaga, bahkan ditingkatkan.
Hadir pada acara itu kepala Kantor urusan agama kecamatan seberang musi,penghulu tenaga honorer dan tenaga PAI Non PNS
Beliau juga menyampaikan bahwa bagi seorang yang beriman tentu puasa merupakan momen yang baik untuk memperbaiki kadar keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, sebab didalam puasa ada pendidikan bagi jiwa untuk kembali kepada fitrah manusia.
Kegiatan tersebut diadakan secara rutin setelah sholat dhuhur berjamaah, dengan menjadwal seluruh pegawai baik yang PNS maupun yang honorer untuk memberikan motivasi dan siraman rohani kepada seluruh pegawai. (prie)
Redaktur: H.Roly Gunawan