Bengkulu (Humas) - Selasa (25/01/2011) pukul 14.00 WIB di Aula Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu H. Taufiqurrahman, SH, MAP melantik Medi Hartono sebagai Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kabupaten Kepahiang yang sebelumnya ditugaskan sebagai Guru Agama Islam di SMAN 1 Kabupaten Kepahiang menggantikan Drs. M. Ihsan yang akan dipromosikan sebagai Pengawas pada madrasah di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang.
Turut hadir pada upacara pelantikan tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kepahiang H. Mustasikin, S.Ag Seluruh Kabid di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu dan seluruh Kasi Bidang Mapenda.
Dalam arahannya Kakanwil mengatakan “Sebagai pimpinan harus memahami dan menerapkan sistem pengadministrasian dan manajemen yang baik”. “Tata persuratan dan pendokumentasian berdasarkan peraturan yang berlaku hendaknya harus dikuasai dan diterapkan” tambah Kakanwil.
“Dari sisi manajemen, seorang pemimpin hendaknya menerapkan 10 prinsip manajemen dalam organisasi yang dipimpinnya, yaitu tentukan tujuan dengan jelas dengan visi dan misi, adakan pembagian tugas (Job Works, Task, Finction), adakan pendelegasian wewenang dengan SK atau keputusan, tanggung jawab jelas atau akuntabilitas, adanya standar kerja (TOR) dan SOP, membangun hubungan kerja baik intern maupun ekstern, membangun koordinasi, adanya kesatuan perintah, disiplin dengan membangun kesepahaman, konsisten serta komitmen, dan menjaga dan meningkatkan semangat korp atau spirit korp” urai Kakanwil.(js)