Ka. KUA Pino Raya BS Hadiri Gebyar Maulid Nabi di Desa Kembang Seri

Bengkulu (Informasi dan Humas), Pengurus Masjid AL-Ikhlas Desa Kembang Seri Kecamatan Pino Raya Kab. Bengkulu Selatan (BS) Rabu malam (2/12) 2015 menggelar acara malam gebyar Maulid Nabi Muhammad SAW. Agenda tahunan itu dipelopori langsung tokoh pemuda Joyo dibantu para anggota remaja masjid (Risma) dan pengurus masjid. 

Dalam sambutannya Kades Kembang Seri memberikan apresiasi yang tinggi kepada warganya yang mau dan dapat melaksanakan gebyar maulud nabi sebagai wujud kepedulian akan syiar agama di tengah masyarakat. Harapannya kegiatan peringatan hari besar Islam (PHBI) ini akan terus dilaksanakan disetiap waktu. 

“Terimkasih sudah menyelenggarakan, mudah-mudahan kedepan, akan ditingkatkan,” kata kades.

Joyo selaku toko pemuda memberikan masukan kepada pemerintah desa, agar kedepannya menjadi program rutin yang sumber dananya dapat dialokasikan dari anggaran dana desa (ADD). Terprogram, terukur dan dapat berkesinambungan demi berjalannya syiar agama di desa tercinta. 

Dalam tausyiahnya Ustd. Pasmah Chandra,M.Pd.I menekankan, adanya perubahan akhlak atau tingkah laku dapat dipetik dari kisah kelahiran nabi. Sementara atas nama Kepala KUA Pino Raya BS Salimudin,S.Pd.I memberikan apresiasi kepada pengurus masjid dapat dan mampu menggelar gebyar dalam rangka menyambut peringatan maulid nabi. (salim/humas)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA