Ka Kemenag Lantik Kepala MIS 04 Kepahiang Desa Embong Ijuk

Bengkulu (Informasi dan Humas) 18/2- pelantikan Kepala Madrasah Ibtidaiyah Swasta 04 kepahiang desa Embong Ijuk kecamatan Bermani Ilir, dilaksanakan pada hari Senin 16/02/15 di ruang Madrasah Ibtidaiyah Swasta 04 kepahiang.

Pengambilan sumpah jabatan sebagai Kepala madrasah langsung dipimpin oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. H. Paimat. M.HI, sebelumnya Wanhar, S.Pd.I Kepala MIS yang dilantik ini seorang guru di MTsN 02 Kepahiang, saat ini dipercaya untuk memimpin MIS 04 Kepahiang menggantikan  Drs. Mumit yang menjadi pengawas.

Hadir juga dalam pelantikan ini Camat bermani Ilir Hermansyah, yang dalam sambutannya akan mendukung semua kegiatan dan program MIS 04 kepahiang demi kemajuan pendidikan terkhusus di desa Embong Ijuk kecamatan Bermani Ilir.

Selain itu Paimat dalam pembinaannya usai pelantikan mengharapakn Kepala Madrasah Ibtidaiyah Swasta 04 kepahiang yang baru dapat lebih meningkatkan kualitas dari Madrasah yang dipimpinnya dengan program – program yang yang mendidik baik tertuju bagi siswa bahkan masyrakat lingkungan madrasah.

Penulis: Deden/C Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA