Ka. Kankemenag Kota Himbau PNS Laksanakan Qurban

Bengkulu (Informasi dan Humas), Jelang Hari Raya Idul Adha 1436 Hijriyah, Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu menghimbau kepada pegawai untuk ikut melaksanakan Qurban. Hal ini Beliau sampaikan saat menjadi Pembina Apel Pagi di halaman Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Senin tanggal 31 Agustus 2015.

Dalam amanatnya, Beliau menyampaikan keutamaan melaksanakan Qurban. Selain untuk membersihkan harta, meningkatkan iman dan taqwa sekaligus untuk membantu kaum fakir miskin untuk ikut merasakan daging hewan qurban. 

Namun, Beliau menegaskan hal ini bukan paksaan. Hanya sekedar motivasi dan disesuaikan dengan kemampuan masing-masing. Intinya, jika ada niat pasti ada jalan. Misalnya saja dengan menabung atau ikut arisan sejak jauh hari. (Popi)

Redaktur : Arsuk Efendi

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA