Dukung Integrasi Data, Ka.Kanwil Kemenag Bengkulu Temui Karo HDI

Bengkulu (Inmas)- Sebagai upaya mendukung program Menteri Agama dalam percepatan Integrasi data di Kementerian Agama, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Bustarsar MS, M.Pd  didampingi Kasubbag Informasi dan Humas temui Kepala Biro Humas Data dan Informasi (HDI) Kementerian Agama RI, Rabu (10/4).

"Ini merupakan bentuk keseriusan kami untuk mendukung program integrasi data dalam upaya meningkatkan layanan akan data kepada Masyarakat," kata H.Bustasar yang disambut langsung oleh Karo HDI, Dr.Mastuki,MA diruang kerjanya.

Menurut Bustasar, pada hakikatnya Data yang ada di Kementerian Agama khususnya Kemenag Bengkulu sudah baik dan lengkap, namun data-data tersebut hanya dikelola pada masing-masing Bidang, Pembimas dan subbag.

"Data yang ada masih terpisah-pisah, dan ini tentunya menjadi pekerjaan kita semua untuk mengintegrasikan data dalam sebuah sistem informasi," ungkapnya.

Sementara itu, Kasubbag Informasi dan Humas Kanwil Kemenag Bengkulu, H.Harisman Joyo,M.HI mengungkapkan bahwa koordinasi yang dilakukan sebagai langkah awal untuk proses pembangunan integrasi data. "Kita perlu melakukan koordinasi sehingga intergrasi data yang dimaksudkan pusat dan daerah sama," ujarnya.

Tugas kehumasan dalam sebuah instansi  memiliki peran yang sangat penting dalam upaya menciptakan image dan hubungan fositif  di mata public  oleh karena itu Humas sebagai corong Kementerian Agama harus menyampaikan informasi  kegiatan dan hal-hal yang di kakukan oleh Kementrian Agama  sebab tanpa di publikasikan  maka apapun yang dilakukan  tidaklah berarti apa-apa.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA