CJH Bengkulu Utara Adakan Praktik Manasik Haji di Alun-Alun

Bengkulu (Informasi & Humas) - 158 calon jamaah haji (CJH) kabupaten Bengkulu Utara,  Kamis(13/08/2015), mengikuti praktek langsung di lapangan Alun-Alun Kota Arga Makmur. kegiatan manasik haji yang digelar oleh Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara. dilapangan Alun-Alun . 

Dikatakan Kasi penyelenggara Haji dan umrah, Drs. H. Tirta Winata bahwasnnya Calon jamaah Haji ini akan dibekali dengan rukun dan wajib haji, kesiapan mental, dan sejumlah hal lainnya. Setelah itu, praktik tawaf, lempar jumrah di Lapangan Alun-alun kota Arga Makmur. 

Tirta menambahkan, pada pelaksanaan manasik haji ini sebagai pemimpin didalam memberikan ajaran yakni seluruh kepala KUA. Hal tersebut dipandu langsung agar ketua rombongan nantinya tidak menjadi kerepotan kalau sudah mengetahui cara yang sudah diberitahukan oleh para KUA.

Mudah-mudahan pelaksanaan haji ditahun ini berjalan dengan lancar tanpa adanya hambatan satu pun. (bu)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA