Bengkulu (Inmas) 19/6- Sebanyak dua pasang catin (calon pengantin) diwilayah Kecamatan Curup Timur Kabupaten Rejang Lebong dibekali kursus pernikahan sebelum mereka memasuki hari H pelaksanaan akad nikahnya. Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Curup Timur Ahmad Firdaus,S.Ag pada kontributor daerah penulis berita Aditya Candra Utama,S.Kom.I mengungkapkan, jelang pernikahan yang akan dilangsungkan para calon-calon pengantin ini, maka mereka diwajibkan mengikuti kursus pernikahan.
Menurutnya, hal ini dilakukan bertujuan untuk sebagai bekal mereka agar kalangan catin ini mengerti dan paham mengenai tupoksi (tugas pokok dan fungsi) dalam menjalankan roda kehdupan rumah tangganya nanti baik dalam menjalankan kewajiban dan hak sebagai suami atau juga istri.
“Ya Alhamdulillah tadi Penyuluh Agama ASN kita yakni Ibu Epa Laila,S.Ag telah memberikan bimbingan pemyuluhan pada ke-dua pasang catin ini. Mereka sengaja memang kita undang untuk mengikuti pembekala pra pernikahan dialngsungkan di Balai Nikah KUA Curup Timur kita.
Semoga dengan telah diberikannya kursus pernikahan ini, masing-masing catin bisa memahami akan pentingnya melaksanakan sunnatullah (menikah, red) nya sebagai bentuk menyempurnakan separuh Agama-nya,” jelas Firdaus dengan segala inspirasi dan semangatnya, Senin (19/6). (Aditya)
Redaktur: H.Rolly Gunawan