Borong Tiga Penghargaan Treasury Awards 2021, Kakanwil : Prestasi Luar Biasa !

BENGKULU (HUMAS) --- Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Bengkulu berhasil memborong tiga penghargaan di ajang Treasury Awards 2021. Yakni peringkat ketiga terbaik, dalam kategori penilaian laporan keuangan kategori Unit Akuntansi Pembantu Pengguna Anggaran Wilayah (UAPPA-W) Tipe besar, peringkat ketiga dalam kategori UUPA-W Tipe sedang dan berhasil meraih peringkat ketiga terbaik kategori UUPA-W Tipe kecil.  

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bengkulu (DJPB) Syarwan.,S.E, M.M kepada Kepala Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Kanwil Drs. H. M. Soleh, M.Pd didampingi Subkor Kuangan dan BMN Rine Ika Putri, S.H mewakili Kakanwil Kemenag Dr. H. Zahdi Taher.,M.HI.

Kegiatan ini bersamaan dengan Rapat Koordinasi (Rakor) UAPW dan Riviu pelaksanaan anggaran dengan mengusung tema ‘’Bersinergi Mewujudkan Penyerapan Anggaran Cepat dan Laporan Keuangan Akurat’ di Grage Hotel Kota Bengkulu.Kamis, (4/8/2022).

Kabid Penmad didampingi Subkor Kuangan dan BMN Rine Ika Putri, S.H mewakili Kakanwil menyampaikan apresiasi atas capaian prestasi ini, terutama kepada pengelola keuangan Kanwil yang sudah terbukti berhasil mengapai prestasi gemilang untuk keluarga besar Kemenag Bengkulu.

‘’Apresiasi dan prestasi yang sangat luar biasa kepada tim pengelola Keuangan yang sudah membuktikan kerja yang solid. Sehingga kita kembali meraih prestasi yang membanggakan,’’ kata Abi Soleh begitu Kabid ini akrab disapa.

Mewakili Kakanwil, Abi Soleh berharap, prestasi dan kinerja ini terus dipertahankan. Artinya ini menjadi tantangan bagi seluruh elemen Kanwil agar harus bisa lebih akuntable lagi dalam pengelolaan anggaran.

‘’Untuk mempertahankan prestasi ini memang berat. Tetapi yakinlah dengan menjaga kredebilitas, semangat, kolaborasi dan koordinasi pada masa-masa akan datang prestasi ini kembali kita raih. Tetapi perlu peningkatan,’’ pintanya.

Sementara itu dikesempatan yang sama, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Bengkulu Syarwan menyampaikan, penghargaan ini diberikan untuk meningkatkan kualitas laporan keuangan pemerintah pusat, terutama Satker yang dinilai prestasi dalam hal UAPPA-W.

“Penghargaan yang diberikan ini merupakan sebagai bukti dan langkah nyata dalam usaha peningkatan kualitas data laporan keuangan. Penghargaan ini juga kita berikan bertujuan untuk memberikan motivasi kepada Satuan Kerja dalam menyampaikan LPJ, sehingga kedepan mereka lebih tertib, dan tepat waktu,” pungkasnya.

‘’Untuk mengapai prestasi itu, kuncinya sinergi dalam penyerapan anggaran yang cepat dan laporan keuangan yang akurat,’’ demikian Syarwan.

 

 Penulis : Tatang Wss


TERKAIT

Wilayah LAINNYA