Biasakan Hidup Sehat, MAN Kaur Senam bersama

Bengkulu (Inmas) – Sudah menjadi agenda rutin, setiap Sabtu pagi MAN Kaur melaksanakan senam pagi bersama yang diikuti oleh seluruh warga madrasah.

Kepala MAN Kaur Widodo mengatakan, kegiatan senam pagi, selain untuk menjaga kesehatan, juga bertujuan untuk memupuk kebersamaan antara Kepala Sekolah, guru, karyawan dan para peserta didik. Selain itu juga untuk membiasakan diri hidup sehat.

Widodo menjelaskan, Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang sangat perlu diadakan secara rutin untuk menjaga kesegaran jasmani guru, karyawan dan khususnya para siswa di sekolah.

“Gerakan-gerakan pada senam pagi selain melatih otot-otot pada tubuh juga melatih gerakan sehingga siswa dapat lebih terampil dan kreatif dalam melakukan aktifitas sekolah sehari-hari” kata Widodo.

Kepala MAN Kaur Widodo menambakan, gerakan senam pagi juga dapat melancarkan peredaran darah sehingga siswa lebih sehat dan segar, mencegah siswa agar tidak mengantuk dan bermalas-malasan di kelas. ( Pujiono_)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA