BENGKULU (HUMAS) --- Kanwil Kemenag membangun kolaborasi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Bengkulu. Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman antara Kakanwil Drs. H. Zahdi Taher.,M.HI dengan Kepala Kantor Cabang BPJS M. Imam Saputra, di Aula Kanwil. Kamis, (31/3).
Kerjasama ini dilakukan atas peran aktif dan kepeduliannya terhadap perlindungan pegawai pemerintah bukan Aparatur Sipil Negara (Non ASN) atau tenaga honorer, dalam Program Jaminan Ketenagakerjaan. Seperti yang diungkapkan Kakanwil, kerjasama ini merupakan bagian dari bentuk kepeduliaan, dan saling mendukung serta saling sinergi agar tenaga honorer dilingkungan Kemenag, dapat diberikan perlindungan.
‘’Seperti Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) bagi tenaga honorer yang mengalami musibah saat bekerja maupun saat membutuhkan biaya perawatan,’’ kata Zahdi.
Dengan adanya kerjasama ini, Kakanwil mengharapkan BPJS ketenagakerjaan dapat menindaklanjuti dengan segera, apabila ada keluarga besar Kemenag yang statusnya non PNS untuk memberikan jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian.
‘’Sehingga mereka benar-benar mendapatkan perlindungan yang baik dan maksimal,’’ tegas Kakanwil.
Diakhir penyampaiannya, Zahdi berkomitmen, kolaborasi tidak hanya dilakukan di sini saja, melainkan akan diturunkan hingga Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan kemenag Kabupaten/Kota se-Provinsi Bengkulu.
‘’Melalui kerjasama ini kita juga berharap silaturahmi kita terus terjalin,’’ ungkap Zahdi.
Dikesempatan yang sama, M. Imam Saputra mengapresiasi kerjasama yang telah terjalin. Pihaknya berkomitmen akan siap segera memberikan jaminan kepada tenaga honorer dilingkungan Kemenag, apabila mengalami musibah saat bekerja maupun saat membutuhkan biaya perawatan.
‘’Dengan kerjasama ini, artinya sudah pengalihan perlindungan dari Kemenag kepada kami, artinya kami siap berkerjasama, dan siap memberikan jaminan yang maksimal kepada tenaga honorer di lingkungan Kemenag. Mudah-mudahan kerjasama ini mendapatkan keberkahan dari maha kuasa,’’ demikian Imam.
Hadir mendampingi Kakanwil, Kabag Tata Usaha Drs. H. Hamdani., M.Pd, pejabat eselon III dan eselon IV dilingkungan Kanwil. Selain penandatangan Memorandum of Understanding (MoU, acara juga dikemas dengan penyerahan kartu BPJS Ketenagakerjaan secara simbolis kepada dua staf Honorer Subbag Umum dan Humas Kanwil yakni Fahmi dan Heni. (Tatang).