Bengkulu (Informasi dan Humas) 21/10- Berbagai macam acara dan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Musabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Provinsi di Kabupaten Termuda yaitu Bengkulu Tengah. Acara dan kegiatan tersebut berupa Tarian Kolosal, Parade Drumban, bazar dan kegiatan lainya.
Yang tidak kalah menariknya adalah menjelang malam puncak MTQ di Benteng, pada pagi harinya akan dilaksanakan pawai ta’aruf di wilayah kabupaten Bengkulu Tengah. Biasanya pawai ta’aruf tersebut nantinya akan menampilkan berupa seni miniatur yang merupakan icon dari kabupaten masing-masing yang dibawa oleh kendaraan hias.
Dalam pelaksanaan pawai ta’aruf tersebut, nantinya akan ditetapkan dan disepakati mengenai rute atau jalur yang akan dilalui oleh para peserta pawai. Untuk menyukseskanya diperlukan kerja sama semua pihak.
Sehubungan dengan hal tersebut, Senin 21/10 pada pukul 10.30 WIB, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah di jambangi oleh Kdis Dishub Kominfo kabupaten Bengkulu Tengah bersama tim. Kehadiran rombongan tersebut disambut oleh Kepala Kemenag Benteng melaluai Subbah TU H. Airin Rais, S. Ag di ruang kerjanya.
Dari hasil kordinasi dan informasi yang diperolah sementara sehubungan dengan rute yang akan ditempuh natinya adalah dimulai dengan Star di Kantor Bupati Benteng dan akan dilepas oleh Bupati Benteng dan finis di simpang empat nakau.
Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari