ASN KUA Curup Timur RL Ucapkan Selamat HAB Kemenag

Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/12- Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor Urusan Agama (KUA) Curup Timur Kabupaten Rejang (RL) mengucapkan selamat memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-70 Kementerian Agama. Ucapan selamat tersebut dicetak pada spanduk dan terpampang di pintu masuk KUA. 

Kepala KUA Curup Timur, Jamaan Nur, S.Ag pada Rabu (30/12) mengatakan bahwa peringatan HAB Kemenag ini bisa dijadikan sebagai titik tolak pembangunan ASN yang handal. Dengan motto ikhlas beramal, insan Kemenag dituntut memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Peringatan HAB Kemenag di Rejang Lebong diisi dengan kegiatan Bhakti Sosial. Di antaranya, donor darah, sunat massal, kunjungan ke panti asuhan, dan nikah massal. Kegiatan lain yang digelar adalah lomba memasak bagi dharma wanita, dan jalan santai Kemenag yang telah digelar pada Minggu (27/12).

Berbagai rangkaian kegiatan berjalan dengan baik dan sukses, meski terdapat berbagai kekurangan. 

Penulis : Humas KUA **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA