Anggota PAH Pino Raya Ikuti Pembinaan

Bengkulu (Informasi dan Humas), Sebanyak 37 orang anggota Penyuluh Agama Honorer (PAH) se Kecamatan Pino Raya Kabupaten BS, Rabu (04/11) 2015 mengikuti pembinaan bulanan. 

Kali ini agenda berlangsung sukses bertempat di Kantor Urusan Agama (KUA) Kelutum Pino Raya. Dalam kesempatan ini, Kepala KUA Pino Raya Wahidin,S.Pd.I menyampaikan beberapa point materi berkenaan tentang tugas pokok dan fungsi PAH di tengah masyarakat Berikut deskripsi peta laporan masing-masing objek tempat bertugas. 

Kegiatan ditandai dengan pengajian atau kalam ilahi oleh petugas, dilanjutkan materi tentang kiat menuju PAH sukses dunia akhirat. 

“Sudah menjadi kewajiban, pembinaan diupayakan disampaikan kepada PAH, tujuannya sebagai motivasi agar mereka lebih terus semangat,” kata Wahidin.

Wahidin juga berharap kiprah PAH di tengah masyarakat dapat menjadi panutan, sehingga tingkah laku dan semua aktifitas pribadi PAH akan menjadi perhatian masyarakat. 

“PAH itu bukan saja mengajar mengaji sebagaimana yang diketahui masyarakat selama ini, namun tunjukkan kepada mereka kalau kemampuan pribadi PAH dapat bersinergi atau berinteraksi di semua lini, saya bangga kalau PAH bisa semuanya, misalnya selain bisa mengaji juga membawa acara, pokoknya terus ada di tengah masyarakat,” tegas Wahidin.

Laporan bulanan, juga menjadi pokok pembicaraan, Wahidin berharap tidak ada lagi tenaga PAH yang malas membuat laporan apalagi sampai terlambat yang akan berakibat fatal bagi anggota lainnya. (salimudin/humas)

Redaktur : H. Nopian Gustari

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA