Pendidikan Madrasah

Puskesmas Tumbuan Gelar Skrining Perilaku Merokok pada Pelajar MTsN 1 Seluma

Seluma (Humas) - Dalam rangka mencegah dan meminimalisir jumlah remaja perokok di kalangan pelajar, tim UPT Puskesmas Tumbuan pada Selasa (07/02) melakukan skrining perilaku merokok pada remaja dengan sasaran pelajar MTsN 1 Seluma. Kedatangan tim dari Puskesmas Tumbuan itu disambut oleh Kepala MTsN 1 Seluma Dr. Eryanti, M.Pd., didampingi oleh koordinator UKS Madrasah Siti Musdalifilah, S.Pd.I. Bertempat di masjid Babaul Ilmi MTsN 1 Seluma kegiatan dimulai sejak pukul 09.00 WIB dan diikuti oleh sebanyak 50 orang siswa laki-laki kelas VIII dan IX. Tampak seluruh siswa antuasias mengikuti kegiatan penyuluhan dan wawancara secara langsung dengan petugas Puskesmas Tumbuan.

Petugas dari Puskesmas Tumbuan yaitu Yuni Tri Kurniasari, Amd.Keb., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melakukan skrining sekaligus menganalisis hubungan pengetahuan tentang dampak buruk rokok, keberadaan perokok di lingkungan sekolah, keberadaan perokok di lingkungan keluarga, teman dekat perokok dengan kadar CO pada pelajar. Yuni juga menambahkan bahwa tren remaja perokok setiap tahun terus mengalami peningkatan. Karbon monoksida yang terdapat dalam asap rokok memiliki sifat beracun dan karsinogen yang dapat menimbulkan masalah kesehatan. “Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa perilaku merokok saat ini tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa akan tetapi dilakukan juga oleh kalangan remaja. Oleh karena itu kami hadir hari ini dalam rangka memberikan sosialisasi tentang dampak dan bahaya dari rokok”. Ujar Yuni.

Sementara itu kepala MTsN 1 Seluma dalam arahannya meyambut baik dari kegiatan yang dilakukan oleh tim dari Puskesmas Tumbuan tersebut. Ia berharap kepada seluruh siswa agar dapat kooperatif dalam mengikuti kegiatan skrining mengenai bahaya rokok dikalangan pelajar, karena sangat bermanfaat bagi kesehatan kita kedepannya. Terlebih lagi usia MTs masihlah sangat labil dan mudah terpengaruh oleh orang lain. “Terimakasih atas kesediaan Tim Puskesmas Tumbuan melakukan skrining. Semoga hubungan kejasama dan sinergi yang sudah terjalin selama ini semakin solid," kata Eryanti di akhir sambutannya. (Eka/ HW)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA