Pendidikan Madrasah

MTsN 1 Bengkulu Selatan Gelar Simulasi ANBK Semi Online

Bengkulu Selatan (Humas) – Dalam rangka persiapan pelaksanaan Asesmen  Nasional Berbasis Komputer (ANBK)  dan memastikan kesiapan infrastruktur pusat dan satuan pendidikan dalam melaksanakan ANBK  Tahun 2021,  MTsN 1 Bengkulu Selatan mengikuti simulasi ANBK pada hari Rabu (25/8).  Kegiatan ini diikuti oleh oleh 25 peserta dari siswa kelas VIII dan dilaksanakan secara semi online bertempat di ruang computer MTsN 1 BS.

Selaku proktor M. Arifky Pratama, M.Pd mengatakan  bahwa Asesmen Nasional ini akan menghasilkan informasi untuk memantau perkembangan mutu dari waktu ke waktu dan kesenjangan antar bagian didalam sistem pendidikan (misalnya kesenjangan antarkelompok sosial ekonomi dalam satuan pendidikan, kesenjangan antara satuan Pendidikan negeri dan swasta di suatu wilayah, kesenjangan antardaerah, atau pun kesenjangan antarkelompok berdasarkan atribut tertentu). Oleh karena itu, kegiatan ini sangat penting untuk diikuti dan Alhamdullillah MTsN 1 sudah melaksanakan dan kegiatannya berjalan dengan lancar.

Selain itu Yuliyus Penpanani, S.Pd.,MM selaku kepala MTsN 1 BS mengajak untuk mensukseskan bersama Asesmen Nasional Berbasis Komputer tahun 2021. Yulius juga berharap semoga dengan diadakannya simulasi ini siswa kelas VIII MTsN 1 Bengkulu Selatan mendapatkan gambaran tentang tatacara penggunaan aplikasi serta bentuk soal yang akan diberikan. (Eka/ AP).


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA