Pendidikan Madrasah

MIN 01 Muara Aman Lebong Laksanakan Ujian Praktek

Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/4- MIN 01 Muara Aman Melaksanakan Ujian Praktek Mata Pelajaran Bahasa Arab dan Mata Pelajaran IPA sebagai syarat dalam memperoleh nilai akhir siswa di kelas VI (enam), ujian praktek Bahasa Arab yang dilaksanakan di MIN 01 Muara Aman dibimbing oleh Guru Bidang Studi Bahasa Arab M.Zukal, S.Pd.I dan dibantu dan ujian IPA dibimbing oleh Ibu Nurhayani, S.Pd.I. Praktek Bahasa Arab bertempat di ruang kelas dan siswa bergiliran satu-persatu sesuai dengan urutan absen.

Ujian Praktek Bahasa Arab yang dilaksanakan di MIN 01 Muara Aman ini dilakakukan dengan cara siswa maju satu persatu untuk membacakan menghapal benda dalam arti bahasa arab,dan juga Menulis dengan tulisan berBahasa Arab (Kitaba), Serta percakapan yang menggunakan Bahasa Arab (Muhadasah),Seteelah selsai ujian praktek bahasa arab di lanjutkan dengan ujian praktek IPA.

Ujian Praktek IPA caranya hampir sama halnya dengan bahasa arab di laksanaan di ruang kelas dan siswa bergiliran satu-persatu sesuai dengan urutan absen, yakni ujian dilakukan dengan Hapalan luar kepala tentang nama-nama Hewan dan Tumbuhan

Ujian praktek Bahasa Arab  dan IPA yang dilaksanakan di MIN 01 Muara Aman Kabupaten Lebong ini siswa dituntut untuk mampu membaca berbahasa Arab dan Mengahapal luar kepala Mata pelajaran IPA yang baik dan lancer sesuai kaedah pengucapan.

Ujian praktek ini sebagai bahan untuk memperoleh nilai praktek kemampuan Bahasa Arab  Dan mata pelajaran IPA siswa, yang telah di dapat dari kelas I sampai kelas VI dan sebagai tolak ukur sampai dimana kemampuan siswa dalam memahami dan menyerap pembelajaran khususnya ujian praktek Bahasa Arab dan IPA.

Kepala MIN 01 Muara Aman yakni ibu Eti Suryani, S.Ag berharap siswa melaksanakan ujian bahasa Arab dan Ujian IPA dengan baik dan bersungguh-sungguh, demi kemajuan pola pikir yang baik dan benar agar dapat mempersiapkan siswa/i untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi(Wajar 9 Tahun)  Ujar ibu Kepala sekolah.

Penulis : Zona Prima Putra,S.IP **
Redaktur: H.Nopian Gustari
 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA