Pendidikan Madrasah

MAN Seluma Siap UNBK Tahun Ajaran 2017/2018

Seluma (Inmas) – Setelah melalui proses panjang akhirnya Madrasah Aliyah Negeri Seluma menyelenggarakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun Ajaran 2017/2018, hal tersebut disampaikan oleh Kepala MAN Seluma H. Nodi Herwansyah. M.Pd.I beberapa hari yang lalu kepada Humas Kemenag.   

Menurut Kepala MAN Seluma, siswa/siswi kelas IX tahun ini akan lebih keras belajar kalau mau lulus mengingat ujian sudah online mau hasil yang memuaskan maka mulai sekarang belajar dengan giat dan tekun serta harus memahami computer secara keseluruhan.
    
“Kalau selama ini kita masih menggunakan kertas dan pinsel maka sekarang tidak lagi, untuk itu saya mengingatkan kepada semua murid dan guru agar benar – benar memberikan pelajaran dan menerima dengan tekun apa yang disampaikan oleh gurunya" tutur Nodi.

Nodi juga menambahkan bahwa madrasah telah menyosialisasikan kepada semua siswa yang akan mengikuti UNBK tentang pengoperasian komputer baik, aplikasi Ms. Excel maupun Word hingga pada saat pelaksanaan nanti tidak ada masalah dengan sistem dan tidak terkejut.

Nodi berharap semua siswa yang akan mengikuti ujian nanti bisa Lulus 100 % untuk MAN Seluma, dan bisa mendapat nilai tinggi. (bain)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA