Pendidikan Madrasah

Hari ke-2 UN, Ka.Kanwil Kunjungi MTs Qaryatul Jihad Benteng

Bengkulu (Informasi dan Humas) 6/5- Suasana agak berbeda dengan hari biasanya, hari kedua pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tahun pelajaran 2014/ 2015 ini tampaknya harus memaksa seluruh siswa untuk lebih ekstra dalam segala hal, baik dari segi fisik maupun kedisiplinan berupa datang tepat waktu ke sekolah. Karena berbeda dengan ujian sebelumnya, ujian kali ini merupakan ujian penentuan bagi anak apakah mampu untuk naik ke jenjang lebih tinggi atau tidak.

Lebih spesialnya, dihari kedua (5/5) pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat SMP/ MTs di MTs Qaryatul Jihad Pondok Kubang Bengkulu Tengah ini, bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, Dr. H. Suardi Abbas, SH.,MH datang mengunjungi madrasah yang terletak di desa pondok kubang ini untuk memantau secara langsung pelaksanaan ujian nasional.

Dalam kunjungannya, selain melihat pelaksanaan Ujian Nasional secara langsung beliau juga sempat mengecek keadaan madrasah yang akan segera di negerikan ini. Mulai dari sarana dan prasarana madrasah sampai pada kelengkapan administrasi madrasah. 

Kemudian beliau juga sempat memberikan arahan kepada guru-guru di MTs Qaryatul Jihad Pondok Kubang agar lebih giat lagi dalam membangun generasi islami kedepannya.

Penulis : Abdul Azis/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA