Pendidikan Madrasah

Anggota Drum Band MIS GUPPI 13 R/L Rekreasi ke Bengkulu

Bengkulu (Inmas) 29/03 - Beberapa hari yang lalu seluruh anggota drum band MIS GUPPI 13 TASIK Malaya mengadakan program kegiataan tahunan tahun 2017  yaitu rekreasi ke rumah kediamaan Bung Karno di Bengkulu.

Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 08 s/d selesai dengan jumlah anggota drum band 45 orang yang diambil dari kelas III s/d VI, dewan guru, kepala madrasah dan 2 orang pelatih drum band acara rekreasi ini merupakan program tahunaan kegiataan ekstrakurikuler drum band di MIS GUPPI 13 Tasik Malaya, untuk dana rekreasi merupakan uang kas yang setiap latihan dikumpul 2000 / siswa selama 1 tahun.

"kegiataan ini merupakan ajang rekreasi, menghilangkan kejenuhan, kebosanaan para siswa" ungkap Ira  selaku pelatih drum band.

Tujuan utama rekreasi adalah rumah kediaman Bung Karno di Bengkulu, karena selama ini para siswa hanya bisa melihat gambar dari buku dan materi yang disampaikan oleh guru disekolah, setelah itu ke benteng marlboro,dan dilanjutkan kepantai panjang.

“Kegiatan ini bukan hanya rekreasi biasa nantinya kita akan berkunjung, ke tempat – tempat bersejarah khususnya di Bengkulu, mamfaatkan waktu sebaik mungkin, acara ini juga menjalin rasa kebersamaan dan ajang siraturahmi sesama anggota, kalau kegiataan ini nanti berjalan dengan baik tahun depan kita teruskanlah untuk rekreasi ke kota lain, pesan Kepala MIS GUPPI 13 Tasik Malaya Nurlelawati,S.Ag. M.Pd kepada anggota drum band sebelum berangkat. (Ira)

Redaktur : H. Rolly G


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA