Pendidikan Madrasah

23 Siswa/i MIN Pondok Kubang Benteng Lulus UN

Bengkulu (Informasi dan Humas) 24/6- Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) untuk setingkat Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyyah (MI) Se- Kabupaten Bengkulu Tengah, sudah di umumkan beberapa minggu lalu.

Dalam pelaksanaan UN di Kabupaten Bengkulu Tengah, sebanyak 23 Siswa/siswi MIN Pondok Kubang Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah mengikti pelaksanaan dengan hikmat dan berjalan lancar dan sudah menerima hasil kelulusan.

Berdasarkan informasi yang didapat oleh Operator Website Kemenag Benteng dari Kepala MIN Pondok Kubang Emi Yati, M. Pd. I, Jum’at 17/06 lebih kurang pukul 08.30 Wip pada saat berlansung pembagian raport siswa beliau mengatakan. “ Sebanyak 23 orang Siswa/siswi kita yang ikut UN. Dari 23 Siswa/siswi tersebut dibagi menjadi 2 ruangan yaitu ruang Ujian I dan ruang Ujian II dan Alhamdulillah semuanya lulus 100 %.

“Kita cukup merasa bangga Siswa/siswi kita semuanya lulus Ujian, walaupun ada beberapa Siswa/siswi kita nilainya kurang memuaskan. Untuk tahun depan akan kita tingkatkan lagi prestasi kita dengan target meraih nilai terbaik”, tambah Emi.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA